Azarine Daily Defender Mulltivitamin Serum-Adalah serum wajah harga murah dengan kandungan multivitamin untuk menutrisi kulit secara menyeluruh. Kandungan utamanya yaitu Ectoin, Resveratrol, Allantoin, mix vit A, B complex, dan C. Keunggulan serum Azarine , pH 5-5,5, teruji klinis, bebas alkohol, dan bebas parfum.
Manfaat Azarine Daily Defender Multivitamin Serum adalah mengatasi dampak negatif polusi dan bluelight, mencegah kerusakan skin barrier, dan sebagai daily maintenance agar kulit tetap sehat. Hadir dengan kemasan khusus bernuansa merah edisi superhero Iron Man. Botol pipet berukuran 20ml yang masih nyaman dibawa bepergian. Teksturnya gel agak keruh yang tidak memiliki aroma. Tidak ada rasa lengket sama sekali.
Review Azarine Daily Defender Multivitamin Serum untuk Kulit Sensitif
Saat Azarine launching beragam serum, tentu saja tergoda. Namun, kondisi kulit yang sedang sensitif membuatku lebih selektif memilih ingredients skincare. Setelah mempelajari varian serum terbaru Azarine, pilihanku adalah Azarine Daily Defender Multivitamin Serum. Kandungan bahannya sesuai dengan kebutuhan kulitku.
Awal pemakaian sempat khawatir akan ada efek negatif. Perpaduan vitamin terutama vit A dan C memang bagus buat kulit tapi tak jarang menimbulkan efek samping seperti bruntusan. Untungnya jenis Vit A yang dipakai adalah Retinyl Palmitate. Yaitu campuran Retinol (vitamin A murni) dan asa palmitat. Sehingga Retinyl Palmitate lebih lembut di kulit dan cenderung bebas iritasi. Namun, adanya Vit C dalam bentuk Ascorbid Acid tetap harus diwaspadai. Ascorbid Acid memiliki sifat tidak stabil dan menimbulkan iritasi bagi sebagian orang.
Reaksi pertama kulit ketika mencoba Azarine Daily Defender Multivitamin Serum adalah plain. Mungkin karena diklaim no alcohol dan no fragrance. Jadi, terasa sedang memakai essence biasa. Tidak ada rasa lengket, perih, panas, atau gatal. Teksturnya gel bening meresap ke kulit dengan cepat. No fragrance ini menjadi nilai plus bagiku. Karena kulitku yang sedang sensitif biasanya kurang bersahabat dengan aroma skincare yang menyengat.
Untuk mendapatkan hasil maksimal, aku memakai Azarine Defender Multivitamin Serum bersamaan dengan2 serum lain yaitu Azarine Hydramax Water Bank Serum dan Azarine Calming Skinpair Serum. Ketiganya masuk dalam paket penjualan Azarine Skin Superheroes “skin barrier & sensitive skin”
Azarine Skin Barrier & Sensitive Skin Serum
Azarine Skin Barrier & Sensitive Skin Serum terdiri dari 3 serum yaitu Azarine Hydramax Water Bank Serum, Azarine Calming Skinpair Serum, dan Azarine Daily Defender Multivitamin Serum. Kandungan bahan dalam ketiga serum tersebut sudah disesuaikan dengan kebutuhan kulit yang sedang membutuhkan perawatan khusus. Ingredients yang dipilih tentu saja bersahabat untuk kulit sensitif.
Cara pemakaian Azarine Skin Barrier & Sensitive Skin:
- Ketiga serum dipakai secara terpisah
- Defender Serum mix Hydramax Serum
- Defender Serum mix Calming Skinpair Serum
- Hydramax Serum mix Calming Skinpair Serum
- Ketiga serum dimix secara bersamaan
Cara pemakaian disesuaikan dengan kebutuhan kulit. Aku melakukan kelima cara tersebut selama ini. Melayer 3 serum sekaligus ketika kondisi kulit kering, breakout, dan butuh nutrisi. Namun, adakalanya aku hanya butuh satu serum saja. Apap pun serumnya, pagi hari tetap melayer dengan moisturizer dan sunscreen Azarine Hydramax-C.
Azarine Calming Skinpair Serum
Azarine Calming Skinpair Serum diperuntukkan untuk kulit yang iritasi dan kemerahan, kulit sensitif, dan kulit yang mengalami kerusakan barrier. Kandungan utamanya Trio Probiotics, Northern Truffle, Royal Jelly, dan Cucumber. Trio Probiotics yang dipakai diantaranya Lactobacillus, Lactococcus, Bifida Ferment Lysate. Kehadiran bahan-bahan berkualitas tersebut ini membantu memperbaiki, menenangkan, dan merawat kulit secara menyeluruh.
Hadir dengan kemasan nuansa tosca 20ml dengan tekstur gel bening yang kekentalannya medium. Tidak lengket dan menyisakan kelembapan ketika diaplikasikan ke kulit. Serum ini membantu meredakan bruntusanku sekaligus memberi hidrasi meskipun masih level ringan. Tetap butuh dilayer dengan pelembap untuk kulitku yang super dry akhir-akhir ini. Memakai serum ini 7-8 kali pagi dan malam hari secara rutin memberikan efek segar dan kemerahan memudar.
Azarine Hydramax Water Bank Serum
Azarine Hydramax Water Bank adalah salah satu serum dalam paket serum untuk memperbaiki skin barrier dan kulit sensitif. Target pemakaian serum ini adalah kulit yang sedang dehidrasi, kusam, dan sensitif. Kandungan utama Hydramax Water Bank Serum adalah Quadruple Hyaluronic Acid, Ceramide III, Panthenol, dan Crystal Ice Plant.
Adanya 4 jenis Hyaluronic Acid dan Panthenol membantu melembapkan kulit secara maksimal dari lapisan kulit luar hingga dalam. Kehadiran 3 varian Ceramide akan mempermudah memperbaiki dan merawat skin barrier. Sedangkan Crystal Ice Plant membantu menutrisi kulit dan anti-oksidan.
Aku memakai Azarine Hydramax Water Bank sebagai pre-serum, pengganti toner. Adanya 4 jenis HA akan membantu kulitku lebih lembap dan menyiapkan kulit menerima bahan aktif lain. Setelah Memastikan kulit terhidrasi dengan baik, aku memakai Azarine Defender Multivitamin Serum. Aku juga memakai serum Hydramax ini sebelum memakai Retinol Cream. Pemakaian serum Hydramax membantu kulit tidak semakin kering efek pemakaian Retinol.
Kesimpulan
Ketiga serum memiliki tekstur yang ringan sehingga bisa dipakai setiap hari. Ramah untuk kulit sensitif karena free alkohol dan free fragrance. Cocok Untuk pemula yang ingin mencoba serum. Harganya juga sangat terjangkau. Serum lokal murah yang perfomanya bagus.
No comments
Post a Comment