Rekomendasi Serum Lokal Untuk Mencerahkan Wajah- Serum lokal yang membantu mencerahkan kulit mulai banyak dilirik oleh konsumen. Serum adalah produk perawatan yang memiliki konsentrat tinggi dan formula ringan. Serum pencerah wajah dengan kandungan bahan yang aman dinilai bekerja lebih efektif mencerahkan kulit dalam waktu yang singkat.
Standar cantik menurut perempuan asia adalah memiliki kulit putih cerah. Sehingga mencerahkan wajah menjadi tujuan banyak perempuan. Itu sebabnya produk skincare dengan kandungan bahan pencerah sangat laris di pasaran. Hal ini memicu semangat para produsen kosmetik lokal untuk menghadirkan produk lokal yang memiliki kualitas sama bagus dengan brand global.
Bahan Pencerah Kulit
Ada banyak bahan pencerah kulit yang aman. Masing-masing bahan mempunyai karakteristik yang berbeda. Bahan-bahan tersebut diantaranya Alpha Arbutin, Vitamin C, Niacinamide, AHA, Kojic Acid, Licorice, Phyto Whitening, dan Glutathione.
Alpha Arbutin memiliki kemampuan menghambat kerja enzim tirosinase. Enzim tirosinase membantu dalam proses pembentukan melanin. Jadi, pemakaian Alpha Arbutin dalam serum pencerah membantu mengurangi produksi melanin sehingga kulit lebih cerah.
AHA atau Alpha Hydroxy Acid adalah jenis exfoliator yang bekerja mengangkat sel kulit mati pada kulit. setelah sel kulit mati terangkat, maka akan terlihat lapisan kuit di bawahnya yang lebih cerah dan segar. Sedangkan Kojic Acid berasal dari jepang. Sebelum dimanfaatkan dalam industri kosmetik, Kojic Acid hanyalah sampingan dariproses fermentasi produksi minuman beralkohol sake. Cara kerjanya sama dengan Alpha Arbutin.
Vitamin C sebagai antioksidan mampu melindungi kulit dari paparan sinar UV dan radikal bebas. Vit C dan Niacinamide sama-sama bekerja mencerahkan kulit tapi memiliki cara kerja yang sedikit berbeda. Jika ingin mencerahkan bagian tertentu seperti bekas jerawat, maka Vitamin C menjadi pilihan tepat. Namun, jika ingin meratakan warna kulit, Niacinamide adalah pilihan yang tepat.
Phyto Whitening dan Glutathione banyak dipakai oleh brand yang meluncurkan produk pencerah kulit dalam waktu yang relatif singkat. Sebagai zat aktioksidan tingkat tinggi, keduanya mampu menangkat radikal bebas dan menghambat produksi melanin dalam kulit.
Serum Lokal Pencerah Kulit
Larisnya produk pencerah wajah, membuat brand lokal berlomba-lomba menghadirkan produk perawatan berupa serum pencerah wajah. Ada banyak serum lokal yang membantu mencerahkan kulit. Tapi yang pernah aku coba secara langsung yaitu Scarlet Brightly Ever After, Hanasui Serum Bright Up, dan Ozora Serum.
Scarlet Brightly Ever After Serum
Scarlet Bright Up Ever After serum adalah skincare lokal yang namanya sedang naik daun. Kelebihan dari serum ini adalah menggabungkan beberapa bahan pencerah menjadi satu. Yaitu Glutathione, Phyto Whitening, Vitamin C, dan Niacinamide. Banyak yang puas dengan hasil pemakaian serum scarlet seri Brightly Ever After.
Namun, ada juga yang kulitnya tidak bersahabat dengan serum yang menggabungkan beberapa bahan aktif sekaligus seperti ini. Termasuk kulitku. aku punya pengalaman unik saat mencoba Scarlet Brighly Ever After.
Hanasui Serum Bright Up
Hanasui Serum Bright Up bisa menjadi pilihan jika ingin memakai serum lokal dengan harga terjangkau. Kandungan utama serum ini adalah Licorice, TA (Tramexamic Acid), dan Niacinamide. Adanya TA dan Niacinamide membuat serum Hanasui bekerja efektif meratakan warna kulit. Tekstur, aroma, dan pengalaman mencoba Hanasui Bright Up Serum sudah pernah aku tulis.
Ozora Serum
Ozora serum adalah produk lokal asli jogja. Serum dengan kandungan Vit C murni (10% Methylsilanol Ascorbate) yang bekerja efektif mencerahkan kulit sekaligus menstimulasi pembentukan kolagen.
Penggunaan serum vitamin C murni seperti ini harus memperhatikan beberapa hal. Karena ada bahan tertentu yang tidak direkomendasikan dipakai berbarengan dengan serum Vitamin C, salah satunya adalah Retinol.
Itulah 3 rekomendasi serum lokal yang membantu mencerahkan kulit. sebelum menentukan pilihan, sebaiknya mengenali kebutuhan kulit sendiri. Jenis bahan pencerah mana yang cocok di kulit dan mana yang berpotensi menimbulkan iritasi.
Serum scarlettku blm DTG, aku ga sabar mau coba. Dr segi komposisi ini paling akan buatku. Stidaknya g ada AHA, Krn aku alergi Ama itu.
ReplyDeleteHanasui blm coba, Krn bbrp produknya aku memang ga cocok, jd kuatir serumnya ga cocok juga :(