Penanganan Luka Bakar yang Tepat Pada Si Kecil

Penanganan Luka Bakar yang Tepat- Jangan dioles pakai odol! Itulah yang aku ingat ketika membahas luka bakar, Tapi ternyata tidak hanya odol. Beberapa bahan juga tidak disarankan dipakai untuk menangani luka bakar baik ringan maupun berat. 

Kemarin, kaki Gia menyentuh setrikaan yang sudah aku taruh di pinggir meja. Memang sudah aku lepas dari colokan, Tapi masih cukup panas. Kaki bagian belakangnya memerah dan sedikit melepuh, meskipun tidak sampai mengelupas. Bocah 3 tahun tersebut menangis. 

Kalau dulu aku reflek mengoleskan minyak zaitun pada luka bakarnya. Ternyata penanganan luka bakar ringan yang aku lakukan tidak tepat. Sekarang aku tidak akan melakukan hal yang sama. Aku berusaha memberikan pertolongan yang tepat untuk si kecil.

Ngomongin luka bakar, Luka bakar adalah kerusakan pada kulit yang sering disebabkan oleh panas dan bisa sangat menyakitkan sehingga menyebabkan gejala seperti kulit memerah, mengelupas, luka melepuh, kulit hangus, dan pembengkakan. 

Berdasarkan penelitian, luka bakar 69% terjadi di rumah. Penyebabnya bisa berasal dari minyak panas saat beraktivitas di dapur, air panas, terkena uap panas, terkena api, tersengat listrik, terkena setrika, dan berasal dari zat kimia.

Dalam pertemuan Women’s Community Talk show “Regret come later “ di Harris Hotel & Conventions Surabaya, Dokter dr. Ira Handriani, SpBP-RE mengatakan bahwa tidak boleh mengoleskan mentega, pasta gigi, tepung, kecap dan bahan berlemak lainnya pada luka bakar. 

Bahan-bahan tersebut akan menghambat penguapan panas yang ada di dalam kulit dan berpeluang menimbulkan infeksi karena tidak steril. Selain itu, pemakaian bahan-bahan yang berlemak akan mempersulit pemeriksaan oleh dokter. 

Hal lain yang tidak boleh dilakukan saat terkena luka bakar adalah menggosok atau mengelap luka dengan sembarangan kain. Tindakan tersebut justru akan membuat kulit terkelupas. Meskipun kondisi kulit akibat luka bakar terlihat terbuka, jangan menutupnya dengan kapas atau tisu. Karena akan membuat kapas atau tisu lengket di kulit dan menyulitkan proses pemeriksaan. 


PERTOLONGAN PERTAMA PADA LUKA BAKAR 

Proses penyembuhan luka bakar sangat tergantung dari pertolongan pertama yang diberikan. Waktu krusialnya terletak pada 4 jam pertama sebelum bertambah parah dan terinfeksi. Nah, Jika terkena luka bakar di bagian tubuh tertentu, langkah pertama yang harus dilakukan adalah :

Hentikan Proses Terbakar
Jika lokasi luka bakar ada di bagian tubuh yang tertutup oleh baju, segera lepas baju agar menghentikan kontak antara bagian luka dengan baju terlalu lama.

Dinginkan Luka Bakar
Proses selanjutnya adalah mendinginkan luka bakar dengan mencari sumber air bersih terdekat. Air yang dipakai adalah air suhu normal, bukan air dingin. Siram atau basuh luka dengan air mengalir selama 15-30 menit untuk mengurangi panas. 

Keringkan Luka Bakar
Jika sudah terasa berkurang rasa panas di bagian kulit yang terbakar, segera keringkan dengan kain lembut. Cara mengeringkannya hanya ditekan perlahan, jangan digosok. 

Berikan Salep Luka Bakar
Pertolongan pertama untuk meminimalisir rasa sakit akibat luka bakar adalah memberikan salep. Salep yang disarankan adalah salep yang mempunyai kandungan bahan alam dan tidak mengandung antibiotik. 

MEBO SALEP LUKA BAKAR DENGAN KANDUNGAN BAHAN ALAMI

Beragam salep beredar di pasaran, namun tidak banyak yang mempunyai ingredients ari bahan alami. MEBO dari Combiphar adalah salah satu salep yang banyak direkomendasikan oleh dokter kulit. 

MEBO adalah salep berwarna kuning kecoklatan dengan aroma minyak wijen yang bisa membantu meringankan luka bakar katagori ringan. MEBO adalah salep yang tidak ada kandungan antibiotiknya. Sebagaimana kita tahu bahwa penggunaan antibiotik tidak boleh sembarangan karena akan membuat bakteri semakin kebal. 

Zat aktif dalam salep MEBO adalah Coptidis rhizome, Phellodendri chinensis, Scutellariae radix, Sesame Oil, Beeswax. Zat-zat tersebut adalah bahan yang berasal dari alam yang berfungsi sebagai anti-inflamasi, anti-infeksi, dan membantu regenerasi sel. 

Sedangkan kombinasi minyak wijen dan Beeswax mempunyai prinsip mendinginkan luka. Minyak wijen juga dapat melindungi area luka sehingga mencegah penguapan air dari area luka  dan membuat area luka  menjadi lebih lembab. 

Area luka yang lebih lembab akan membantu proses regenerasi sel lebih cepat sehingga penyembuhan luka bakar ringan lebih cepat. 

DOSIS DAN ATURAN PAKAI MEBO

MEBO adalah salep untuk pemakaian luar. Bersihkan bagian luka terlebih dahulu. Olesi luka dengan salep MEBO tipis-tipis pada permukaan luka. Oleskan kembali setiap 4-6 jam. Bersihkan luka sebelum melakukan pengulangan pemberian salep. Selama memakai MEBO, jangan menutupi luka dengan perban atau bahan lainnya

PENANGANAN LANJUTAN BEKAS LUKA BAKAR DENGAN MEDERMA

Salah satu komplikasi dari luka bakar adalah terbentuknya skar. Skar adalah proses alami untuk penutupan luka karena operasi atau karena kecelakaan. Selain itu, Luka bakar biasanya meninggalkan bekas yang warnanya lebih gelap dari kulit kita. Jika bekas luka tersebut di bagian tubuh yang terbuka seperti wajah, tentu saja mengganggu penampilan. Setelah luka mongering dan tertutup, segera lakukan penanganan bekas luka dengan tepat. 

Untuk memudarkan bekas luka bakar, Mederma dari Combiphar bisa menjadi solusi. Mederma mengandung bahan alam seperti Cepalin, Allontoin, dan Aloe vera yang bekerja tidak hanya di permukaan kulit tapi juga meresap ke dalam kulit. Mederma mampu menyamarkan bekas luka dalam 8 minggu.
Cara kerja Mederma ada 3 yaitu 



ATURAN PAKAI MEDERMA 

Untuk luka baru, gunakan Mederma 3-4 kali sehari selama 8 minggu. Gunakan pada luka yang benar-benar sudah tertutup. Sedangkan untuk luka lama, gunakan Mederma 3-4 kali sehari selama 3-4 bulan. 

Cara terapi skar dimulai dari tengah kea rah luar, gel dipijat lembut pada skar. Lanjutkan dengan Gerakan memutar kecil searah jarum jam sampai Mederma terserap seluruhnya

KEUNGGULAN MEDERMA

Hal yang membedakan Medrma dengan produk pemudar luka sejenis di pasaran adalah Mederma tidak ada gel silikonnya. Sehingga Mederma mampu bekerja pada lapisan kulit lebih dalam.  Mederma mampu melembabkan bekas luka dan menurunkan produksi kolagen. Hal ini yang menyebabkan Mederma bekerja efektif memudarkan bekas luka, termasuk bekas luka bakar. 




3 Cara Mendukung Anak Tumbuh Bahagia

3 Cara Mendukung Anak Tumbuh Bahagia- Melihat anak-anak tumbuh menjadi anak yang ceria adalah impian setiap orang tua. Sebuah penelitian menunjukkan anak-anak yang bahagia dalam kesehariannya mempunyai peluang besar untuk sukses. Karena segala rintangan sesulit apapun bisa dilalui dengan hati gembira. 


Untuk mewujudkan kebahagian seorang anak, ada 3 faktor pendukung yaitu keterlibatan orang tua, stimulasi, dan nutrisi.  Ketiga faktor tersebut mempunyai porsi yang sama dalam mendukung tumbuh kembang anak. 


KETERLIBATAN ORANG TUA 


Orang tua mempunyai peranan utama membentuk suasana hati anak. Karena keluarga adalah lingkungan yang paling dekat dengan anak. Jika Orang tua menciptakan suasana penuh kebahagiaan di dalam rumah, maka anak akan merasakan aura kebahagiaan. Begitu sebaliknya. Orang tua penuh drama, selalu mengeluhkan keadaan, akan berdampak juga pada perkembangan anak.  


Bagaimana membuat anak Bahagia?


Psikolog Elizabeth Santosa, M.Psi, Psi, SFP,ACC dalam Workshop “Grow Happy Parenting: Happy from the inside Out” mengatakan bahwa cara membuat anak-anak bahagia sebenarnya tidak sulit, namun banyak orang tua yang enggan melakukannya. 

Bu Lizzie

Anak-anak akan bahagia jika orang tua menyediakan waktu khusus untuk mereka. Investasi waktu ini yang sering dilupakan oleh orang tua. Kesibukan orang tua menjadi alasan utama tidak bisa menyediakan waktu yang cukup untuk anak-anak.

Lebih lanjut Psikolog yang akrab dipanggil Ibu Lizzie ini mengatakan, orang tua harus meluangkan waktu untuk beraktivitas bersama anak. Tidak hanya hadir di dekat anak namun sibuk dengan gadgetnya sendiri. Anak-anak akan bahagia bila orang tua fokus dan antusias mendengarkan cerita mereka. 

Cara lain membuat anak-anak bahagia adalah mengajarkan emosi positif. Ketika di rumah, sering mengajak anak-anak berpelukan, tertawa bersama, mengajarkan percaya diri, memastikan anak-anak tidur cukup, memberikan pujian atas usaha yang telah dilakukan. 

Mengajarkan emosi positif pada anak juga bisa dilakukan dengan bertanya tentang hal-hal positif yang telah dilalui oleh anak-anak dalam satu hari. Biasakan bertanya “ada kabar baik apa hari ini?” Pertanyaan tersebut memicu anak untuk selalu memikirkan hal-hal baik saja yang diingat sepanjang hari. 


STIMULASI 


Hal yang tak kalah penting untuk mendukung anak-anak tumbuh menjadi pribadi yang ceria adalah memberikan stimulasi yang tepat sesuai dengan perkembangannya. Memberikan  stimulasi yang tepat akan membantu motorik anak berkembang dengan baik.

Saat bermain dan bereksplorasi bersama anak, usahakan memberikan feedback pada setiap kegiatan yang telah dilakukan bersama-bersama. Tidak hanya menggugurkan kewajiban telah bermain bersama anak. 


NUTRISI 


Poin terakhir yang tak kalah penting untuk membuat anak bahagia adalah tercukupi nutrisinya. Makanan yang masuk ke tubuh anak ikut andil mempengaruhi suasana hati anak. Dokter Spesialis Anak Dr. dr. Ariani Dewi Widodo, Sp.A(K) dalam workshop tersebut mengatakan bahwa kesehatan saluran cerna mendukung tumbuh kembang anak agar optimal.
 
dokter Ariani sebelah kiri
Namun, asupan nutrisi anak-anak kadang tidak maksimal karena berbagai macam permasalahan saluran cerna pada anak. Bu dokter menjelaskan lebih lanjut jika anak-anak usia 1-3 tahun memang  umumnya memiliki masalah saluran cerna. Hal ini karena usus anak belum matang, selaput lendir tipis, dan sistem kekebalan tubuh anak belum berkembang baik. 

Oleh karena itu, setiap orang tua harus memastikan makanan yang dikonsumsi anak bergizi seimbang dan mengandung probiotik agar  pencernaan anak bekerja dengan baik. Dengan demikian nutrisi bisa terserap dengan sempurna. 

Probiotik adalah mikroorganisme hidup yang jika diatur dalam jumlah yang memadahi, akan memberikan manfaat kesehatan pada tempat hidupnya. Usus sebagai bagian dari organ pencernaan yang dilewati oleh makanan setidaknya harus memiliki 85% probiotik. Komposisi probiotik ini mempengaruhi suasana hati anak. 

Dari sekian banyak probiotik, Lactobacillus reuteri merupakan salah satu jenis probiotik yang telah teruji klinis aman dan bermanfaat untuk tubuh. Pemberian probiotik dapat dilakukan melalui makanan yang telah difermentasikan seperti tempe dan yogurt. Bisa juga melalui pemberian susu pada anak. 


NESTLE LACTOGROW


LACTOGROW sebagai susu pertumbuhan untuk anak usia 1 tahun ke atas mengandung Lactobacillus reuteri yang dikenal mengandung vitamin B12 untuk menghasilkan sel darah merah, yang penting untuk perkembangan otak dan kecerdasan. Selain itu, LACTOGROW juga mengandung omega 6, omega 3, dan minyak ikan yang diformulasikan khusus oleh para ahli Nestle. Ada 3 varian yaitu plain, vanilla, dan madu. 

Pemberian susu yang mengandung Lactobacillus reuteri diharapkan bisa membuat saluran cerna anak tetap sehat dan asupan nutrisi bisa terserap dengan sempurna. Apabila kebutuhan nutrisi anak tercukupi, maka anak akan lebih ceria dalam keseharian. Begitu juga sebaliknya, jika anak sering rewel tanpa alasan yang jelas, coba periksa asupan nutrisnya selama ini. Karena tercukupinya nutrisi harian anak membuat anak-anak lebih bahagia menghadapi hari.  

3 Tempat Wisata Terbaru di Blitar



sumber :IG wisata_negeridongeng

Blitar adalah salah satu kota di Jawa Timur yang mempunyai tempat special di hati masyarakat. Banyak orang menjadikan Blitar sebagai kota yang wajib dikunjungi karena di sana ada  tempat peristirahatan terakhir presiden pertama Indonesia yang juga dilahirkan di kota ini, yaitu Presiden Soekarno. 


Selain itu, ada juga kompleks Candi Penataran dengan relief dan bangunannya yang memikat. Dua destinasi ini memang sudah dikenal sebagai wisata andalan Kota Proklamator.

Namun, objek wisata di Blitar tak hanya terbatas pada dua tempat yang telah popular tersebut. Kini, banyak bermunculan destinasi baru yang tak kalah menarik untuk dijadikan tujuan wisata. Nah, inilah beberapa tempat wisata terbaru di Blitar untuk referensi saat kunjungan ke Blitar. Apalagi saat liburan dadakan Bersama sahabat

 Gumuk Sapu Angin 

sumber: Explorewisata.com

Ingin merasakan sejuknya suasana alam dengan udara segar? Berkunjunglah ke Gumuk Sapu Angin (GSA). Tempat wisata baru di Blitar ini menawarkan bentangan alam hijau yang sungguh memukau. Udaranya begitu sejuk sehingga cocok untuk menyegarkan diri sejenak. Berada di ketinggian sekitar 828 mdpl, Gumuk Sapu Angin dapat Anda temukan di Resapombo, Doko.

Untuk lebih menikmati keindahan pemandangan kawasan Gunung Kawi dan Kelud, kalian dapat memanfaatkan gardu-gardu pandang yang tersedia. Selain untuk menyaksikan panorama, gardu-gardu pandang dari bambu ini juga berfungsi sebagai spot favorit untuk berfoto dengan latar alam memesona. Jika punya banyak waktu, bisa juga mengunjungi Kampung Indian di lereng kelud yang unik. 

 Negeri Dongeng 

sumber :IG wisata_negeridongeng
Mau berfoto dengan landmark populer di seluruh dunia, tanpa harus jauh-jauh ke luar negeri dan menghabiskan banyak biaya? Cukup datang saja ke Negeri Dongeng Blitar. Di sini, kalian bisa menemukan berbagai miniatur bangunan terkenal di dunia, seperti Menara Pisa, Colosseum Roma, Patung Liberty, Menara Eiffel, bahkan Candi Borobudur dan Monas. Tentunya, mengambil gambar berbagai gaya dengan latar landmark ini pasti keren.

Nah, kalian juga berkesempatan berfoto dengan latar unik lainnya. Sebut saja rumah pohon, sepeda terbang, karpet Aladdin, wahana rumah terbalik, maupun pemandangan alam sekitar yang indah. Lelah berfoto, bersantai di bawah teduhnya pohon-pohon belimbing bisa menjadi pilihan. Jangan lupa mencoba relaksasi dengan terapi ikan atau menyegarkan diri di kolam untuk menyempurnakan liburan di Blitar.


Puncak Kejora



Satu lagi tempat wisata terbaru di Blitar yang patut kalian kunjungi adalah Puncak Kejora. Objek wisata ini berada di Ngadirenggo, Wlingi. Nikmati kesejukan alam di tengah kawasan hutan teduh yang dipenuhi pepohonan hijau untuk menghapus rasa penat. kalian juga bisa menikmati pemandangan Gunung Kelud, Kawi, maupun Butak dengan lebih maksimal lewat beberapa gardu pandang di Puncak Kejora.

Jangan lupa untuk mengabadikan keindahan setiap sudut Puncak Kejora. kalian bisa berfoto dengan latar alam di gardu pandang yang terbuat dari bambu dan kayu atau jalan setapak di antara barisan pepohonan. Pilihan lainnya adalah kawasan puncak yang menawarkan bintang kejora besar sebagai background unik untuk mengambil gambar. Spot favorit wisatawan inilah yang juga mendasari penamaan Puncak Kejora.

Masih belum puas menikmati liburan di Blitar, kalian dapat bertandang ke Kebun Teh Sirah Kencong yang tak kalah menarik. Berada tak jauh dari Puncak Kejora, kawasan perkebunan ini menjadi salah satu spot foto Instagramable di Blitar yang tak boleh kalian lewatkan.

Itulah beberapa destinasi baru di Blitar yang bisa menjadi alternatif tujuan wisata, terutama jika kalian ingin suasana berbeda. Selain destinasi di atas, ada pula Zegra (Zero Gravitation) yang menawarkan banyak spot foto unik atau Bukit Teletubbies yang menghadirkan perbukitan hijau lengkap dengan para Teletubbies.

Nah, siapkan segera barang-barang untuk liburan ke Blitar. Jangan lupa booking hotel di Airy. Temukan berbagai hotel di Blitar yang nyaman dan mumpuni, tetapi dengan harga terjangkau.

Semoga liburan kalian di Blitar menyenangkan.

Review Safi White Expert Purifying 2 in 1 Cleanser, Pembersih Wajah Untuk Kulit Kering

Review Safi White Expert Purifying 2 in 1 pembersih wajah
Review Safi White Expert Purifying 2 in 1 Cleanser, Pembersih Wajah Untuk Kulit Kering- Safi White Expert 2 in 1 Cleanser & Toner adalah pembersih dua aksi yang cocok untuk jenis kulit kering. Pembersih wajah yang tidak menyebabkan kulit semakin kering. Kandungan Habbatus Sauda dan teknologi OxyWhite dalam produk ini diklaim mampu membersihkan wajah dengan optimal. 

Safi White Expert  Purifying Cleanser 2 in 1 Cleanser & Toner adalah salah satu produk SAFI yang dikembangkan di Safi Research Intstitute. Sebuah institut halal pertama di dunia yang mengolah produk dari bahan-bahan alami dan teruji. 

Ini adalah pengalaman pertama aku mencoba Safi White Expert Purifying 2 in 1 Cleanser & Toner. Meskipun sebelumnya aku sudah pernah memakai produk SAFI lainnya seperti  Safi AgeDefy Concentrated Serum dan Safi White Expert Skin Refiner


KEMASAN

Kemasan Safi White Expert Purifying 2 in 1 adalah botol plastik bening ukuran 150ml dengan tutup berbentuk pump berwarna putih. Kemasan bening ini semakin menarik karena kita bisa melihat isinya dengan jelas, berupa gel dengan butiran biru. 

Aku paling suka dengan kosmetik dengan botol pump seperti ini. Lebih hynienis dan memudahkan dalam mengeluarkan isinya. Cukup ditekan perlahan, maka gel beningnya akan keluar sesuai dengan kebutuhan. Satu-satunya kelemahan kemasan ini adalah bentuknya yang lumayan besar sehingga tidak praktis dibawa bepergian. 

INGREDIENTS

Water, Sodium Laureth Sulfate, Glycerin, Acrylates Copolymer, Cocamidopropyl Betaine, Lauryl Glucoside, Potassium Cocoyl Glycinate, Polysorbate 20,Cocamide Methyl MEA, Mannitol, Menthol PEG14M es, Sodium Hydroxide, Benzotriazolyl, Dodecyl p-cresol, Tetrasodium EDTA, Microcrystalline Cellulose, Mica, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Tocopheryl Acetate, Nigella Sativa (Habbatus Sauda) Seed Oil, Fragrance Methyl chloroisothiazolinone, Benzoate, Potassium Sorbate, CI 77891, CI 74160.

TEKSTUR DAN AROMA 

Teksturnya gel dengan butiran scrub yang halus. Aku suka dengan aromanya. Aroma bunga yang soft. 

KEGUNAAN 

Safi White Expert Purifying 2 in 1 Cleanser & Toner adalah pembersih wajah dua aksi yang memiliki fungsi :

  • Membersihkan debu dan sisa make up dengan seksama dengan scrub lembutnya
  • Memiliki kandungan Habbatus Sauda, minyak biji  bunga matahari, dan Vitamin E sebagai antioksidan yang melindungi kulit dari paparan radikal bebas
  • Formula tanpa sabun membantu menjaga keseimbangan PH kulit
  • Kandungan mentol memberikan sensasi segar pada kulit wajah

CARA PAKAI 

Pompa dan keluarkan gel ke telapak tangan, apilkasikan ke wajah. Pijat dengan lembut dengan gerakan memutar. Bilas dengan air. 

REVIEW JUJUR SAFI WHITE EXPERT 

Habbatus Sauda bukan sesuatu yang baru bagiku. Selama ini mengkonsumsi Habbatus Sauda untuk kesehatan. Namun, aku tak menyangka “seed of Blessing” ini juga bisa digunakan sebagai bahan skincare. Mungkin karena kandungan antioksidan dalam Habbatus Sauda sangat tinggi sehingga sangat cocok untuk membersihkan segala jenis kotoran yang berasal dari polusi.

Kesan pertama setelah memakai Safi White Expert Purifying 2 in 1 Cleanser & toner, kulitku menjadi bersih, lembab, dan terasa segar. Tidak ada rasa keset atau ketarik sesaat setelah memakai pembersih ini. 

Ekstrak biji bunga matahari yang ada dalam produk bekerja optimal. Kulitku yang awalnya kering bisa menjadi lembab tanpa memakai toner setelahnya. Selain itu, ada teknologi Oxywhite yang membebaskan lebih banyak oksigen dalam kulit. Sehingga kulit wajah mendapat banyak pasokan oksigen yang dapat membantu penyerapan nutrisi dengan baik. 

Setelah seharian beraktifitas di luar rumah, aku memilih membersihkan wajah dengan pembersih Safi. Aku suka dengan sensasi dingin sesaat setelah memakai pembersih Safi White Expert Purifying ini.  Kulit terasa lebih tenang karena kandungan mentol di dalamnya. 

Meskipun ada butiran-butiran biru dalam gel pembersih wajah Safi, tapi sama sekali tidak menyebabkan efek iritasi. Hal itu disebabkan karena butiran birunya sangat halus. Aku hampir tidak merasakan ada scrub dalam pembersih ini. 

KESIMPULAN

Aku cocok dengan pembersih wajah Safi White Expert Purifying 2 in 1 Cleanser & Toner karena tidak menyebabkan kulitku semakin kering dan tidak menimbulkan efek samping apapun. Harganya juga sangat terjangkau yaitu 54K untuk ukuran 150ml. 

Pembersih wajah Safi White Expert ini juga cocok untuk pemilik kulit sensitive karena tidak ada sabun di dalamnya. Sehingga lebih bersahabat untuk kulit yang sensitif terhadap bahan tersebut. Aku berencana membeli kembali pembersih wajah dua aksi ini ketika sudah habis.





Tips Bepergian Jauh Bersama Anak Menggunakan Sepeda Motor

Tips Bepergian Jauh Bersama Anak Menggunakan Sepeda Motor- Setiap anak memiliki kisahnya sendiri. Sepertinya ungkapan tersebut yang aku rasakan sebagai bunda dari dua bocah spesial, Agha dan Gia. Tidak hanya karakter keduanya yang bertolak belakang. Tapi kebiasaan keduanya saat diajak bepergian jauh juga berbeda. 

Bepergian jauh membawa Agha tidak banyak drama. Bahkan, bisa dikatakan tidak ada kendala.  Sejak dia masih berusia 2 bulan, aku dan suami sering mengajaknya bepergian ke luar kota menggunakan sepeda motor. Dia selalu tidur sepanjang perjalanan. 

Kebiasaan tidur di atas motor  terus berlanjut hingga saat ini. Dia sekarang berusia 7 tahun.  Agha bisa tidur nyenyak di atas motor dalam kondisi apapun. Saat macet, panas, bahkan ketika hujan deras dia tetap bisa tidur nyenyak dalam balutan jas hujan. 

Kebiasaan Agha tetap tidur dengan nyaman di sepeda motor, membuat perjalanan kami selalu lancar. Kami sering berkunjung ke rumah orang tua yang berada di luar kota. Dalam satu tahun, bisa 5-6 kali kami menempuh perjalanan jauh menggunakan sepeda motor membawa Agha. 

Namun, intensitas perjalanan ke luar kota  mulai berkurang sejak hadirnya adik Gia. Gia tipe bayi yang hanya nyaman tidur di kasurnya sendiri. Sehingga selalu ada drama bila bepergian jauh bersama Gia. 

Ketika berumur sekitar satu tahun, kami mengajak Gia mudik ke rumah orang tua di jombang. Sepanjang perjalanan Gia menangis. Segala upaya sudah dilakukan tapi tidak meredakan tangisannya. Bahkan, kami sudah berhenti di rest area kurang lebih satu jam. Berharap Gia bisa tenang. 

Namun, hasilnya nihil. Akhirnya kami tetap melanjutkan perjalanan sambil berharap dia bisa tidur dalam gendongan. Namun, Gia baru diam saat kami mulai masuk kota Mojokerto. Dia tidur setelah lelah menangis. 

Kejadian tersebut membuat kami berpikir dua kali setiap mau bepergian jauh membawa Gia. Sebelum mengajak Gia bepergian jauh lagi, Aku dan suami mencoba mencari tahu penyebab Gia rewel dan berusaha mencari solusi. 

Dari pengamatan kami, ada beberapa penyebab anak rewel saat diajak bepergian jauh menggunakan sepeda motor. Sehingga ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat mengajak si kecil bepergian jauh menggunakan sepeda motor. 

KENALI KONDISI ANAK 

Sebelum mengajak anak bepergian jauh, kenali kondisi anak saat itu. Apalagi bila bepergian menggunakan sepeda motor. Pada kasus Gia, dia belum tidur siang ketika diajak bepergian ke luar kota. Jadi, di tengah perjalanan dia ngantuk dan tidak bisa memulai tidur.

Kondisi lain yang harus diperhatikan adalah urusan perut. Anak sudah makan atau belum adalah hal penting yang harus diketahui oleh orang tua. Perut anak tidak boleh kosong saat berangkat. Bepergian menggunakan motor berpotensi terkena angin secara langsung. Perut anak yang belum terisi makanan sama sekali bisa kembung dan muntah-muntah. Ini pernah terjadi pada Agha dan Gia.

Selain dua poin di atas, ada satu hal yang harus diperhatikan ketika mengajak anak bepergian jauh menggunakan sepeda motor. Kondisi kesehatan anak secara keseluruhan juga harus diperhatikan. Saat mengetahui kondisi kesehatan anak sedang tidak fit seperti biasanya, maka tunda rencana bepergian menggunakan sepeda motor.

Bila memaksakan bepergian dalam kondisi suhu badan anak sedang hangat dari biasanya, anak batuk atau pilek hanya akan memperparah kondisinya. Banyak orang tua yang mengabaikan kondisi tersebut dengan alasan tertentu. Sehingga setelah sampai di tempat tujuan, anak sakit.

CEK PERLENGKAPAN ANAK


Bepergian jauh menggunakan sepeda motor tentu tak sama dengan menggunakan mobil.  Jika membawa anak-anak bepergian menggunakan mobil tidak perlu memakai banyak perlengkapan. Memakai kaos pendek dan celana pendek saja tidak masalah. 

Berbeda ketika menggunakan sepeda motor. Perlengkapan harus komplit demi keamanan dan kenyamanan. Selain helm dan jaket, perlengkapan yang wajib untuk anak-anak adalah kaca mata. Kaca mata yang digunakan bisa kaca mata bening atau kaca mata hitam. 

Fungsi dari kaca mata ini selain melindungi dari debu, cahaya matahari, atau hewan malam yang ukurannya kecil. Biasanya hewan-hewan ini mulai muncul menjelang magrib dan berpotensi masuk mata. 

Perlengkapan lain yang sebaiknya dipakai oleh anak ketika bepergian menggunakan sepeda motor adalah masker. Di pasaran sudah banyak tersedia masker khusus anak yang bentuknya lucu-lucu. Anak-anak pasti suka memakainya. 

Perlengkapan lain yang biasanya kami bawa saat bepergian jauh adalah makanan ringan, mainan kecil, dan beberapa alat tulis seperti buku gambar dan crayon kecil. Barang-barang ini sangat membantu ketika berhenti di rest area yang cukup luas. Apalagi jika memiliki anak balita.

Ketika anak-anak diajak untuk istirahat sejenak, mereka bisa makan, bermain, menggambar, atau mewarnai. Kegiatan tersebut bisa mengalihkan rasa lelah selama di atas sepeda motor. 

Perlengkapan lain yang wajib di bawa adalah tas kecil. Tas ini berisi barang yang wajib dibawa saat bepergian bersama balita. 

REHAT SEJENAK 

Perjalanan menggunakan sepeda motor lebih banyak menguras energi. Begitu juga dengan anak-anak. Duduk dengan posisi yang sama dalam durasi yang cukup lama membuat mereka lelah. Orang tua harus peka dengan kondisi anak. Jika mereka sudah mulai menunjukkan gelagat capek, segera menepikan sepeda motor. 

Rehta sejenak selama bepergian jauh sangat penting. Selain memulihkan kondisi badan, juga meminimalisir terjadinya kecelakaan akibat mengemudi dalam kondisi lelah. Idealnya, Setiap satu jam perjalanan, istirahat di rest area 15-20 menit sangat dianjurkan. 

Kami biasanya memilih berhenti di mini market yang berada di pinggir jalan raya dan menyediakan tempat duduk khusus pelanggan. Anak-anak bisa istirahat sembari menikmati minuman atau makanan ringan yang dibeli dari mini market tersebut. 

Kami tidak pernah menghitung berapa lama durasi istirahat ketika bepergian ke luar kota bersama anak-anak. Jika dalam 15 menit anak-anak sudah ceria kembali, maka kami memutuskan melanjutkan perjalanan. Namun, bila anak-anak memang butuh istirahat lebih lama, maka kami tidak keberatan untuk menunggu hingga suasana hati mereka siap untuk diajak melanjutkan perjalanan. 

Bepergian jauh bersama anak-anak menggunakan sepeda motor memang sedikit melelahkan, apalagi saat musim hujan tiba. Tapi tetap banyak hal yang menyenangkan. Karena selalu ada hal baru yang kami temui sepanjang perjalanan. Selama hal-hal di atas selalu diperhatikan, perjalanan akan lancar. 

Apakah kalian punya tips khusus selama bepergian jauh bersama anak menggunakan sepeda motor?